Arsitektur Modern

21st Century Museum of Contemporary Art, Kanazawa

21st Century Museum of Contemporary Art, Kanazawa terletak di pusat Kanazawa, tempat wisata terkenal di Prefektur Ishikawa. Museum juga bisa dicapai dengan berjalan kaki dari Kenrokuen, salah satu dari tiga taman terindah di Jepang. Bangunan ini dirancang oleh SANAA, tim arsitektur terkenal internasional yang beranggotakan Kazuyo Sejima dan Ryue Nishizawa. Mereka juga merancang Louvre-Lens dan New Museum di New York.

Bangunan melingkar ini memiliki 4 pintu masuk yang dapat diakses dari berbagai arah, memudahkan semua orang untuk mengunjunginya. Interiornya dirancang agar cahaya dapat melewati koridor untuk menerangi bagian tengah bangunan. Museum juga memiliki 4 halaman sehingga para pengunjung dapat menikmati suasana ruang terbuka sambil melihat-lihat pameran. Salah satu karya representatif di museum ini adalah "Swimming Pool" karya Leandro Erlich, yang dipajang di salah satu halaman. Karya seni juga terdapat di halaman luar museum, membuatnya terlihat seperti taman yang dapat dinikmati oleh anak-anak.

(Hero Image) Foto: WATANABE Osamu / Sumber: 21st Century Museum of Contemporary Art, Kanazawa

Peta Jepang. Ishikawa terletak di barat laut Tokyo

Museum ini tertutupi salju musim dingin Kanazawa.
Sumber: 21st Century Museum of Contemporary Art, Kanazawa

Alasan memilih ANA

  • Tarif ANA Discover JAPAN Tarif Diskon Eksklusif pada penerbangan Domestik.

    Lihat Detail

  • Gunakan waktu perjalanan dengan efektif Hemat waktu perjalanan dengan pesawat.

  • Jaringan yang luas Lebih dari 50 rute domestik

  • Tokyo
    (Haneda)

    ke

    Komatsu

    • Sekitar 1 jam